FHN, SoE – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) menggelar rapat internal guna memperkuat konsolidasi fraksi, pengurus, kader, dan simpatisan pasca Pilkada 2024.
Rapat yang berlangsung di Sekretariat DPD NasDem TTS (9/2/2025) ini bertujuan untuk mengevaluasi hasil Pilkada 2024 serta merumuskan langkah strategis dalam memperkuat posisi partai ke depan. Ketua DPD NasDem TTS menegaskan pentingnya menjaga kekompakan dan meningkatkan peran aktif seluruh kader dalam memperjuangkan visi partai.
Ketua DPD Partai NasDem TTS Mathias J. Rupidara, S.Pd.,MA mengatakan bahwa konsolidasi pasca Pilkada sangat penting dilakukan agar tetap mempertahankan eksistensi partai.
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.