Dalam sambutan penutupannya, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Kupang, Dr. Eliezer Teuf menegaskan tentang pentingnya merealisasikan komitmen. Penguatan literasi para kepala sekolah dan para guru sekolah dasar Gugus II Kabupaten Kupang hendaknya diterapkan dengan sungguh-sungguh agar kehadiran kita berdampak dan berdayaguna bagi peserta didik di sekolah kita masing-masing.

“Percayalah, TIMOR tidak hanya sebatas nama pulau, tapi merupakan akronim dari Taman Indah Menawan dengan Orangnya yang Rupawan karena mereka yang berdiam di pulau Timor, khususnya peserta didik berkembang dan bermutu dalam literasi. Literasi mengandung dua makna yakni literasi dalam arti sempit, membaca dan menulis. Sementara itu, literasi dalam arti luas adalah kemampuan mengelola informasi dan pengetahuan. Dua jenis pemaknaan literasi ini harus benar-benar dihayati agar rapor mutu pendidikan kita yang masih merah harus kita jadikan hijau,” pesan Dr. Eliezer Teuf pada akhir sambutannya.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.