FHN, SoE – Menjelang Natal Tahun 2024 dan Tahun Baru 2025 Dinas Perhubungan Kabupaten Timor Tengah Selatan mengimbau seluruh masyarakat untuk menjaga keselamatan berkendara.
Anjuran tersebut disampaikan oleh Sekretaris Dinas Andi Kalumbang kepada faktahukumntt.com melalui sambungan whatsapp (23/12/2024).

Mengingat belum lama ini terbilang cukup banyak kecelakaan lalu lintas di jalan raya yang terjadi di ruas jalan negara Timor Raya yang juga mencakup wilayah Kabupaten Timor Tengah Selatan.
Kalumbang mengatakan bahwa berdasarkan data Dinas Perhubungan Timor Tengah Selatan, setiap menjelang akhir tahun dan menyongsong tahun baru biasanya terjadi kecelakaan lalu lintas yang disebabkan oleh kelalaian pengendara.
Ia mengatakan bahwa berdasarkan hal tersebut maka pihaknya akan terus melakukan run check di sekitar wilayah Kota SoE khususnya di Terminal Kota untuk memastikan jalur mudik Nataru berjalan lancar.
“Kita upayakan melakukan run check untuk memastikan kelancaran arus mudik Nataru melalui transportasi darat yang akan dilalui oleh kendaraan roda dua, roda empat, roda enam dan semua jenis kendaraan agar tidak terjadi hal yang tidak kita inginkan,” ucapnya
Tetap Terhubung Dengan Kami:



CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.