Yuliana Hartaty menerangkan, kegiatan donor darah itu dihadiri oleh pengurus dan anggota PPNI Kabupaten Kupang yang berasal dari tiga Dewan Pengurus Komisariat (DPK): DPK PPNI Maranatha, DPK PPNI Puskesmas se-Kabupaten Kupang, dan DPK PPNI RSUD Naibonat.

Selain itu, lanjut Yuliana Hartaty, pendonor lain juga berasal dari pegawai dari berbagai kantor dinas yang ada di seputaran Kantor Bupati Kabupaten Kupang dan masyarakat sekitarnya.

“Terima kasih untuk semua pendonor yang berpartisipasi hari ini,” kata Yuliana Hartaty. “Semoga ketulusan hati bapak/ibu yang berbagi lewat kegiatan donor darah ini bisa mendapatkan amalan yang setimpal dari Tuhan.”

Ketua DPD PPNI Kabupaten Kupang, Awaliyah M. Suwetty, mengapresiasi kinerja panitia yang sukses menyelenggarakan kegiatan donor darah tersebut. Menurutnya, kebutuhan darah oleh masyarakat saat terus meningkat, sementara ketersediaannya di PMI sering tidak cukup.

Tetap Terhubung Dengan Kami:
Laporkan Ikuti Kami Subscribe

CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.